Anda suka datang ke art exhibition dan sering dibuat takjub dengan konsep pameran seni? Konsep pameran memang ada banyak bentuknya. Tentu hal ini berkaitan erat dengan tujuan dan konsep yang akan ditampilkan dalam pameran.

Pameran berarti kegiatan yang dilakukan untuk menunjukkan gagasan yang dituangkan dalam bentuk karya seni dari sang seniman. Pameran juga bisa diartikan sebagai salah satu sarana untuk memenuhi keinginan melihat, menonton, mengetahui, memperhatikan sesuatu, memahami atau menghayati sesuatu.

Di Indonesia sendiri ada banyak pameran dan biasanya di setiap acara akan ada konsep pameran yang berbeda-beda. 

Pameran sendiri bisa diselenggarakan secara individu untuk memamerkan karyanya sendiri. Selain itu, ada juga konsep pameran gabungan atau kelompok yang dalam satu pameran menampilkan banyak karya dari beberapa seniman.

Payung lipat cocok dijadikan sebagai merchandise berbagai macam acara

Selain di indoor, pameran juga bisa diselenggarakan di outdoor. Yang perlu menjadi catatan, jika Anda mengadakan acara di luar ruangan lebih baik siapkan payung souvenir agar pengunjung bisa nyaman menikmati karya. 

BACA JUGA: 8 Hal Penting untuk Persiapan Acara Pameran

Tujuan Diadakan Pameran

Dalam penyelenggaraannya, pameran bertujuan melatih keberanian sang seniman ke masyarakat umum. Selain itu, hal ini juga untuk menumbuhkan rasa cinta terkait pengembang dan kebudayaan daerah kepada masyarakat. 

souvenir acara kantor paket terbaru bisa untuk merchandise acara pemerintah

Pameran pun bisa memiliki tujuan komersial, lho. Sang seniman bisa memanfaatkan momen untuk menjual karya yang dipamerkan tersebut atau  barang promosi pameran. Terakhir, tak jarang pameran juga dimanfaatkan untuk menggalang dana membantu sesama, misalnya korban bencana alam. 

Manfaat Penyelenggaraan Pameran 

 Ada beberapa manfaat dari pameran yang bisa dirasakan baik dari si pembuat karya seni maupun pengunjung, di antaranya adalah:

  • Sebagai ajang untuk membangkitkan semangat dan apresiasi dari masyarakat umum terhadap hasil karya seseorang. 
  • Sarana memperlihatkan pencapaian prestasi dari sang seniman atau kreator.
  • Melatih kreator untuk  bertanggung jawab terhadap karyanya.
  • Memberikan pengalaman sosial. 
  • Pameran juga sebagai hiburan dan memberikan rasa bahagia bagi audiens maupun kreator, baik untuk spiritual ataupun psikis.
  • Menggali wawasan lebih dalam dari evaluasi yang diberikan oleh pengamat maupun masyarakat umum secara obyektif. 
  • Sebagai ajang edukasi kepada masyarakat terkait keindahan, nilai budaya, tema yang diangkat dari karya tersebut, nilai sejarah, maupun memperkenalkan pihak penyelenggara.  

Apa Saja Jenis Pameran Seni yang Ada di Indonesia? 

Seperti yang disebutkan di atas, di Indonesia banyak diselenggarakan acara pameran seni, bahkan rutin diadakan setiap tahun. Masing-masing exhibition menerapkan konsep pameran yang menarik dan unik. Apa saja?

1. Art Jakarta

Pertama kali diadakan pada 2009, Art Jakarta mengusung konsep pameran yang menghadirkan berbagai karya seni rupa anak negeri dan internasional. Karya seni berasal dari berbagai galeri kontemporer di Asia dan menyediakan 70 galeri, termasuk galeri baru bagi yang belum pernah berpartisipasi pada Art Jakarta sebelumnya.

2. Art Jog

Acara tahunan di Yogyakarta ini menjadi ‘hajatan’ bagi para seniman dari Indonesia maupun luar negeri untuk memamerkan karya-karyanya. Tak hanya dari Indonesia, pengunjungnya pun ada yang dari mancanegara. Dalam pameran hadir berbagai karya performance art dan dua dimensi, tiga dimensi, hingga seni instalasi.

Konsep pameran yang berlangsung selama satu bulan ini juga memberikan ruang bagi para kurator serta mengadakan workshop seni seperti musik maupun tarian kontemporer.

3. Nandur Srawug

Acara seni rupa tahunan yang biasa diadakan di Taman Budaya Yogyakarta ini dimulai tahun 2014. Konsep pameran yang diusung lebih private dan selektif, yaitu hanya memamerkan karya dari seniman yang mendapat undangan serta lolos kualifikasi setelah pengajuan aplikasi terbuka (open call).  

Karya yang dipamerkan biasanya seni lukis, patung, grafis, kriya, desain, hingga seni performance, dan media baru. Tujuan dibentuk pameran ini yaitu sebagai wadah pertemuan dan  keterhubungan antar media komunitas seni rupa indonesia maupun mancanegara. 

Seniman internasional yang bergabung berasal dari negara Swiss, Slovenia, Prancis, Malaysia, Liechtenstein, Korea Selatan, Jerman, Jepang, Hungaria, Austria, Australia, Amerika Serikat, dan Afghanistan. 

4. Indonesian Contemporary Art & Design

Konsep pameran yang diadakan pertama kali tahun 2009 ini adalah gabungan antara bidang seni, desain, teknologi, dan industri hospitality. Tak hanya seniman seni, tetapi desainer, fotografer, filemaker, hingga musisi juga ikut memajang karyanya di sini.

Di dalam Indonesia Contemporary Art & Design pengunjung bisa melihat kearifan lokal Indonesia secara kontemporer serta workshop dan design talk.

5. Jakarta Biennale

Pertama kali diadakan sejak 1968 dengan sebutan Pameran Besar Seni Lukis Indonesia. Lalu di tahun 1975 berubah nama menjadi Jakarta Biennale (lukisan). Hingga akhirnya pada 1993 berubah nama menjadi Biennale. Sempat terhenti pada 1998. Bangkit lagi tahun 2006 dengan nama Jakarta Biennale.

Konsep pameran ini yaitu gabungan dari berbagai pihak, seperti seniman, pemerintah, warga, pekerja kreatif, dan lainnya. Tujuannya untuk menghidupkan berbagai keragaman budaya kota serta berupaya mengembangkan ekonomi kota. 


Sekarang Anda sudah tahu apa saja konsep pameran, tujuan dari pameran, manfaat mengadakannya, dan apa saja jenisnya. 

Jika ingin mengadakan acara pameran ada banyak yang perlu diperhatikan salah satunya menyiapkan souvenir bagi pengunjung. Pastikan, souvenir yang diberi bermanfaat dan berkesan bagi penerima ya. Buat Anda yang mau memberikannya bisa memesan aneka souvenir promosi SOUVIA.. 

pulpen stylus untuk mempermudah pemakaian layar sentuh cocok dijadikan souvenir kantor dengan custom logo brand

Misalnya Anda bisa berikan pulpen plastik untuk untuk mengoperasikan layar sentuh seperti HP touchscreen. Bagi pekerja kantoran maupun content creator, ini sangat diperlukan untuk memudahkan pekerjaan di gadget. 

Ada juga merchandise kaos yang bertuliskan event acara pameran tersebut atau nama perusahaan yang mengadakan pameran. 

Masih kurang? Kami memiliki beragam jenis souvenir event lain yang pas untuk acara pameran. Jika ingin bertanya lebih jauh dan memesan aneka produk di SOUVIA, bisa segera hubungi sales eksekutif SOUVIA sekarang juga. 

CEK INSPIRASI LAINNYA: 

SOUVIA