Ada salah satu tradisi di Indonesia yang berkaitan dengan resign. Apakah Anda tahu? Selain orang tersebut menyuguhkan makanan khas resign, seperti donat dan pizza, teman kerjanya pun memberikan kenang-kenangan yang berkesan.
Pemberian hadiah ini sebagai bentuk apresiasi atas kinerja, hubungan baik yang terjalin selama bekerja, dan sebagai kenang-kenangan.
- Rekomendasi Hadiah Kenang-kenangan yang Berkesan
- 1. Mesin Pembuat Kopi dan Biji Kopi
- 2. Diffuser dan Parfum
- 3. Tas Laptop menjadi Hadiah Kenang-kenangan yang berkesan
- 4. Barang yang Berkaitan dengan Hobinya
- 5. Bantal Pijat Portable
- 6. Alat Bercocok Tanam Hidroponik
- 7. Produk Skincare, Bodycare, atau Makeup
- 8. Wireless Headphone
- 9. Botol Minum Tumbler
- 10. Paket Gift Set Batik
BACA JUGA: Budaya Kerja Positif dan Corporate Souvenir SOUVIA
Rekomendasi Hadiah Kenang-kenangan yang Berkesan
Ada sebagian orang yang lebih memilih untuk menanyakan langsung ke penerima apa barang yang diinginkannya. Dengan cara ini maka teman yang memberikan tidak perlu pusing mencari ide hadiah kenang kenangan yang berkesan sesuai keinginan penerima.
Nah, tapi ada juga tipe teman yang ingin memberikan kejutan pada karyawan resign tersebut. Jika Anda tipe yang kedua, pastikan barang yang akan diberi memang sesuai atau dibutuhkan oleh penerima, ya.
Sebagai rekomendasi, berikut ini deretan kado kenang kenangan pilihan dari SOUVIA.
1. Mesin Pembuat Kopi dan Biji Kopi
Jika rekan kerja Anda suka minum kopi, maka salah satu hadiah kenang-kenangan yang berkesan untuknya adalah mesin pembuat kopi. Dengan kecanggihan teknologi, sekarang alat pembuat kopi tersedia dalam bentuk portable sehingga praktis digunakan dan dibawa ke mana-mana.
Sudah banyak e-commerce yang menjualnya dengan jenis yang beragam. Pilihlah mesin kopi yang sesuai dengan selera teman kerja Anda. Jangan lupa untuk memberikan hadiah biji kopi kesukaannya atau Anda bisa memberikan rekomendasi biji kopi terenak yang belum pernah dia coba.
2. Diffuser dan Parfum
Siapa yang akan menolak jika diberikan diffuser, minyak aromaterapi, dan parfum sebagai hadiah kenang-kenangan yang berkesan? Apalagi jika produk-produk tersebut berasal dari brand favorite.
Namun, memilih aroma untuk produk diffuser dan parfum agak tricky. Sebab masing-masing orang memiliki selera wewangian yang berbeda-beda. Nah, agar Anda tidak salah memilih produk tanyakan saja langsung ke si penerima.
Anda bisa bertanya apa brand atau wewangian diffuser dan parfum kesukaannya. Tujuannya agar kado kenang-kenangan perpisahan benar-benar bisa bermanfaat dan digunakan oleh yang menerima.
3. Tas Laptop menjadi Hadiah Kenang-kenangan yang berkesan
Laptop menjadi salah satu perangkat yang wajib dimiliki pekerja baik itu diberikan oleh kantor atau milik pribadi. Nah, Anda bisa memberikan tas laptop atau laptop case sebagai hadiah kenang-kenangan yang berkesan.
Dengan memberikan tas laptop, teman Anda bisa membawa komputer jinjingnya ke manapun lebih aman. Apalagi jika Anda memberikan sesuai dengan warna atau desain kesukaan teman Anda. Pasti ia tidak akan segan untuk menggunakanya setiap hari.
Perlu juga mencari tahu apa ukuran laptop yang dimiliki oleh teman Anda agar saat dipakai tas laptop bisa pas.
4. Barang yang Berkaitan dengan Hobinya
Coba cari tahu apa hobi dari teman kerja Anda sebelum memberikan hadiah kenang-kenangan yang berkesan. Dengan mengetahui apa hobinya, tentu jadi mudah untuk memilihnya.
Misalnya, teman Anda suka berolahraga lari, maka kado perpisahan yang bisa diberikan yaitu sepatu atau pakaian lari. Jika ternyata teman Anda sudah memilikinya, maka tak perlu khawatir. Anda bisa mencarikan model yang berbeda agar dia bisa memakainya secara bergantian.
Salah satu tipsnya adalah mengikutsertakan struk pembelian sepatu atau pakaian. Bagi sebagian orang mungkin hal ini kurang etis. Namun, justru memberikan struk pembelian akan membantu teman Anda jika ingin menukar ukuran sepatu atau pakaian.
5. Bantal Pijat Portable
Saat pegal karena capek kerja, pasti nikmat kalau tubuh dipijat, kan? Rekomendasi barang yang cocok untuk kenang-kenangan selanjutnya yaitu bantal pijat portable. Kado kenang-kenangan yang berkesan ini dibuat khusus bisa mengikuti bentuk tubuh penggunanya, mampu memijat bagian tubuh manapun, dan bisa meniru pijatan manusia.
Ditambah lagi karena ukurannya kecil jadi sangat mudah dibawa kemanapun baik di rumah, kantor, maupun saat traveling.
6. Alat Bercocok Tanam Hidroponik
Teman Anda suka berkebun atau sedang ingin belajar menanam tanaman di belakang rumahnya? Jika iya, dukung minat belajarnya dengan memberikan set lengkap alat bercocok tanam.
Misalnya Anda bisa membelikan alat metode bertanam hidroponik. Biasanya dalam satu paket terdapat bak yang dilengkapi dengan penutup yang sudah ada pupuk racikan, spoon, enam lubang, enam netpot, sistem drain shock drat luar + elbow/tee drat, pipa + sambungan, dan selang.
Ada juga penjual yang akan memberikan panduan kepada pengguna berupa video tutorial dan e-book sehingga teman Anda bisa memulai bertanam hidroponik sendiri.
7. Produk Skincare, Bodycare, atau Makeup
Hadiah kenang-kenangn satu ini sangat pas untuk teman Anda yang beauty enthusiast. Anda bisa memberikan kado berupa produk makeup, skincare dan bodycare. Yang perlu diingat, Anda harus tahu apa kondisi dan kebutuhan kulit teman Anda. Misalnya mencari tahu apa jenis kulit dan rambutnya, permasalahannya, dan apa brand favoritnya jika ada.
8. Wireless Headphone
Hadiah kenang-kenangan yang berkesan selanjutnya adalah memberikan headphone wireless JBL Tune 510BT dari SOUVIA. Headphone nirkabel ini mampu menghasilkan suara menggelegar dengan fitur teknologi JBL Pure Bass.
Kelebihan lainnya adalah masa pakai baterai yang mencapai 40 jam dengan waktu pengisian yang cepat yaitu bisa hanya 5 menit saja untuk 2 jam.
9. Botol Minum Tumbler
Tak ada salahnya memberikan hadiah kenang-kenangan yang berkesan berupa botol tumbler kekinian, salah satunya tumbler dari SOUVIA bernama Aura.
Botol minum ini adalah vacuum flask yang terbuat dari bahan stainless steel dengan lapisan rubber pada bagian luar. Aura bisa menampung air sebanyak 500ml. Pilihan warnanya beragam yaitu abu, biru, hijau, dan merah.
10. Paket Gift Set Batik
Hadiah kenang-kenangan berkesan yang tidak kalah bagus yaitu memberikan paket gift set batik dari SOUVIA. Kami memiliki berbagai varian paket yang desainnya diberi aksen batik dari beberapa daerah di Indonesia.
Tentu tampilannya akan jadi terlihat lebih unik dan bisa menarik perhatian orang yang melihatnya. Salah satu paket yang tersedia yaitu ETHNIC 23-2 yang berisi Agenda Elskin, E-Money, dan Pouch Tela.
Jika Anda masih penasaran dengan produk lain yang bisa dijadikan hadiah kenang kenangan yang berkesan untuk teman Anda yang resign dari SOUVIA, kami juga memiliki koleksi souvenir ready stock yang hanya memerlukan 2-3 hari pengerjaan saja yaitu menambahkan branding perusahaan Anda di produknya.
Kami pun memanjakan pelanggan dengan menyediakan layanan cetak logo gratis dan jika Anda belum memiliki desain branding kami akan siap membuatkannya untuk Anda.
Kami juga memproduksi souvenir desain terbaru SOUVIA yang tidak kalah trendi dan bisa menunjang aktivitas Anda. Penasaran apa saja produknya? Silakan hubungi sales eksekutif SOUVIA untuk menanyakan ketersediaan produk dan cara pemesanan.
Tim kami akan melayani Anda dengan ramah dan menjelaskan secara informatif segala hal yang ingin Anda ketahui terkait produk kami.
CEK INSPIRASI LAINNYA: