Ibu-ibu sering mengadakan pengajian dengan bergiliran sebagai tuan rumah untuk menambah ilmu agama Islam. Dalam pengajian tersebut, seringkali terdapat beberapa post tugas yang dilakukan secara bergantian. Misalnya saja saat menjadi MC, maka teks pembawa acara pengajian ibu-ibu harus dibuat sedemikian rupa agar mewakili acara yang diusung. 

Pengajian sendiri merupakan aktivitas belajar mengajar Islam yang dilakukan secara berkelompok dengan dipimpin oleh kiai, ustaz, ataupun guru baik yang sudah cakap atau belum dengan menggunakan metode tertentu, dikutip dari etheses.iainkediri.ac.id. Pengajian menjadi sarana untuk memperdalam ilmu tentang agama Islam serta menjadi momen silaturahim.  

Teks Pembawa Acara Pengajian Ibu-Ibu

Pada dasarnya inti dari teks pembawa acara ibu-ibu sama halnya dengan pengajian pada umumnya. Hanya saja dalam konteks ini audiencenya merupakan ibu-ibu dengan latar belakang yang berbeda-beda. Mulai dari umur, pekerjaan, dan tingkat pendidikan. Maka dari itu, dalam penyusunan teks juga tentunya menyesuaikan pendengar sehingga dapat dipahami dengan baik. 

Berikut adalah contoh teks pembawa acara pengajian ibu-ibu yang dapat dijadikan referensi:

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.   

Alhamdulillaahi robbil ‘aalamiin, wabihi nasta’inu ‘alaa umuriddunya waddiin. Wassholatu wassalamu ‘alaa asyrofil mursaliin, wa ‘alaa aalihi wa sohbihi ajma’iin. Amma ba’du.

Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan taufiq dan hidayahnya pada kita semua sehingga dapat merasakan nikmat iman dan Islam.

Tak lupa, sholawat serta salam kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW, yang telah membawa kita dari zaman  jahiliyah menuju zaman yang terang benderang yakni dengan agama Islam. 

Alhamdulillah. Alhamdulillaahi robbil ‘aalamiin atas izin Allah kita bisa berkumpul di sini, melangkahkan kaki, guna menghadiri pengajian rutin Smart Women. Semoga Allah mudahkan kita untuk menyerap ilmu dan segala kebaikan yang akan disampaikan oleh Ustadz Ahsan Hafidzahullah.  

Sebelumnya izinkan saya Rani yang bertugas sebagai pembawa acara pada pagi hari ini untuk membacakan susunan acara pengajian rutin Smart Women:

1. Pembukaan

2. Pembacaan Ayat Suci Allah Qur’an

3. Ceramah dan doa oleh Ustadz Ahsan 

4. Penutup

Ibu-ibu yang dirahmati Allah, sebelum acara kita mulai marilah kita buka dengan membaca basmallah bersama-sama. Bismillahirrahmanirrahim.. Semoga acara pada pagi hari ini mendapat rida dari Allah. 

Acara kedua ialah pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh ananda Maulana. Kepada ananda dipersilahkan. 

Masyaallah, sungguh merdu ayat suci Al-Qur’an yang dibacakan ananda. Semoga kita senantiasa menjaga Al-Qur’an. 

Memasuki acara berikutnya, yakni acara yang ditunggu-tunggu yaitu ceramah oleh Ustadz Ahsan Hafidzahullah. Kepada beliau dipersilahkan. 

Masyaallah. Semoga Allah izinkan agar ilmu yang disampaikan Pak Ustadz senantiasa terpatri dalam benak. Allah mudahkan kita menjadi muslimah yang taat. 

Ibu-ibu yang dirahmati Allah, acara demi acara telah kita lalui bersama. Doa yang telah dipimpin oleh Pak Ustadz tadi semoga Allah ijabah dan membawa keberkahan bagi kita semua.  

Demikian acara pengajian rutin pada hari ini. Terima kasih kepada Pak Ustadz yang berkenan memberikan nasihat untuk kami serta terima kasih kepada ibu-ibu yang Alhamdulillah atas izin Allah bisa hadir ke tempat ini. 

Saya mohon maaf apabila ada kekurangan, saya akhiri, wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.  

Demikianlah tadi contoh teks pembawa acara pengajian ibu-ibu yang dapat dijadikan referensi. Terkait susunan acara maupun tema yang diangkat bisa disesuaikan dengan keperluan masing-masing.  

SOUVIA