Setiap pemilik perusahaan atau HRD sebaiknya memahami bagaimana cara meningkatkan produktivitas kerja karyawan yang efektif. Tak bisa kita pungkiri, produktivitas karyawan berperan besar bagi keberlangsungan dan pencapaian perusahaan. 

Ketika kinerja karyawan bagus, maka perusahaan bisa meraih target dengan cepat. Sebaliknya, apabila karyawan tidak bisa memberikan performa terbaik mereka, tentu perusahaan pun akan mengalami penurunan target, seperti penjualan. 

Lantas, bagaimana upaya perusahaan untuk meningkatkan produktivitas tenaga kerja yang efektif? Simak tips dan cara meningkatkan produktivitas kerja karyawan berikut ini.

BACA JUGA: Budaya Kerja Positif dan Corporate Souvenir SOUVIA

Cara Meningkatkan Produktivitas Kerja Karyawan  

Ada berbagai cara untuk meningkatkan produktivitas karyawan. Namun, kamu harus memastikan jika cara yang digunakan efektif dan bisa memberi keuntungan bagi kedua belah pihak, yakni karyawan dan perusahaan. Sebagai referensi, inilah berbagai cara tersebut: 

1. Beri Kesempatan Karyawan untuk Mengikuti Training atau Seminar

Pelatihan kerja atau training sangat penting bagi para karyawan karena bisa meningkatkan skill sekaligus produktivitas. Selain itu, karyawan juga akan merasa lebih dihargai oleh perusahaan karena diberi kesempatan untuk menambah ilmu.  

Jika memiliki budget yang terbatas, seminar pun bisa menjadi solusi yang tepat. Seminar bisa menjadi wadah bagi karyawan untuk menerima ilmu baru yang nantinya dapat berpengaruh pada kemampuan mereka. 

Varian warna untuk Diana Nic buku agenda tenun. Tersedia warna vavy, camel, dan hitam.

Kamu juga bisa memberikan buku agenda kerja yang menarik bagi karyawan sebagai souvenir seminar. Jadi karyawan bisa menggunakan buku tersebut sebagai tempat mencatat ilmu yang mereka dapatkan. 

2. Jalin Hubungan yang Baik dan Harmonis dengan Karyawan

Cara meningkatkan produktivitas karyawan selanjutnya adalah menjalin hubungan yang harmonis dan baik dengan seluruh anggota perusahaan. Baik itu karyawan maupun pimpinan. 

Pasalnya, saat lingkungan baik dan sehat, tentu karyawan akan merasa betah, nyaman, dan makin termotivasi untuk melakukan yang terbaik dalam pekerjaan.

Contoh yang bisa dilakukan misalnya menanyakan soal kendala yang karyawan hadapi, bercengkrama saat makan siang, mendengarkan keluhan, dan lain sebagainya. 

3. Hindari Sikap Micromanagement

Pada dasarnya, micromanagement adalah kecenderungan untuk memimpin dengan gaya pengawasan dan pengarahan yang terlalu berlebihan. Sikap ini tentu tidak baik karena justru akan membuat karyawan merasa terlalu diatur. 

Selain itu, mereka pun akan merasakan bahwa atasan tidak memercayai kinerja mereka. Padahal kepercayaan diri sangat penting untuk memastikan karyawan bisa bekerja dengan baik. 

Oleh karena itu, sebisa mungkin hindari sikap mengatur dan mengarahkan karyawan terlalu berlebihan. Lebih baik berikan instruksi yang jelas pada karyawan dan hadirlah apabila mereka membutuhkan bantuan. 

4. Berikan Fasilitas Penunjang yang Memadai 

Cara meningkatkan produktivitas kerja karyawan selanjutnya adalah dengan memberikan fasilitas penunjang yang memadai. Karyawan tentu tidak akan bisa bekerja dengan baik apabila fasilitas mereka kurang. 

Seperti misalnya ruangan kerja yang tidak nyaman, komputer yang sering error, serta koneksi internet yang tidak stabil. Oleh karena itulah penting bagi HRD atau pimpinan perusahaan selalu berusaha mencukupi fasilitas tersebut.

Logitech mouse M221, mouse wireless dengan varian warna hitam, merah, dan biru

Anda bisa memberikan komputer yang baik, aksesoris penunjang komputer seperti mouse wireless Logitech yang berkualitas, koneksi internet yang stabil, ruangan yang nyaman, dan lain sebagainya.

5. Perhatikan Kesejahteraan dan Kesehatan Karyawan 

Cara meningkatkan kualitas karyawan lainnya adalah dengan memerhatikan kesejahteraan dan kualitas karyawan perusahaan. Perlu selalu kamu ingat bahwa karyawan adalah manusia yang bisa merasa lelah dan jatuh sakit. 

Ketika mereka sakit, tentu juga akan berdampak pada produktivitas perusahaan. Sebagai HRD atau pimpinan, kamu bisa memerhatikan kesejahteraan dan kesehatan mereka dengan memberikan waktu istirahat yang memadai, tidak mengganggu waktu libur, dan memberikan jaminan kesehatan berupa asuransi. 

6. Beri Apresiasi Kepada Karyawan 

Tidak bisa dipungkiri siapapun pasti akan sangat senang mendapatkan apresiasi. Karena ketika mendapatkan apresiasi, kita akan merasa dihargai dan apa yang kita lakukan berarti untuk mereka. 

Hal ini pun bisa kamu terapkan untuk meningkatkan produktivitas para karyawan. Apresiasilah kinerja mereka selama ini agar mereka tahu bahwa segala kerja keras yang mereka lakukan sangat berarti untuk perusahaan. 

Apresiasi pun bisa bermacam-macam bentuknya. Seperti memberi ucapan, bonus, memberi insentif, atau dengan memberikan doorprize menarik berupa barang bermanfaat seperti mousepad Robot, voucher belanja, dan lain sebagainya.

7. Dorong Kolaborasi dan Diskusi Antar Karyawan 

Cara meningkatkan produktivitas kerja karyawan lainnya adalah dengan mendorong diskusi dan kolaborasi yang sehat antara karyawan. Meski terlihat sepele, hal ini sangat berperan besar untuk menambah wawasan karyawan. 

Selain itu, dengan kegiatan ini karyawan bisa mendapatkan inspirasi baru, ide baru, dan pengetahuan lainnya. Jangan hanya karyawan, usahakan pimpinan dan HRD juga turut serta dalam kegiatan tersebut agar tercipta lingkungan kerja yang sehat.

8. Rutin Adakan Acara Kumpul Bersama Karyawan 

cara meningkatkan produktivitas kerja
Acara seru untuk seluruh karyawan perusahaan. Source: Greenvelope

Jangan salah, salah satu cara agar produktivitas karyawan meningkat adalah dengan rutin mengadakan acara yang bisa me-refresh pikiran dan fisik. Acara ini bisa berupa gathering, liburan bersama, atau lainnya. 

Meski terlihat sepele, tetapi acara seperti ini memiliki dampak yang sangat besar untuk kondisi mental para karyawan. Karena dengan acara tersebut mereka bisa terhindar dari stress, tekanan kerja, dan bosan sehingga produktivitas meningkat.

Apalagi jika acara kumpul tersebut bisa berupa liburan bersama. Saat kembali bekerja, karyawan bisa merasa fresh kembali dan produktivitas mereka pun akan kembali terisi dengan sempurna. 

Jangan lupa juga untuk memberikan souvenir atau doorprize bagi karyawan agar acara kumpul-kumpul lebih seru. Jika butuh souvenir mendadak jangan khawatir, karena SOUVIA memiliki banyak souvenir ready stock yang bisa kamu pilih.

9. Transparansi Terhadap Jenjang Kerja 

Tidak hanya berpusat soal kenaikan gaji dan bonus, contoh meningkatkan produktivitas kerja karyawan lainnya adalah dengan memberikan transparansi terhadap jenjang karir. 

Jenjang pekerjaan juga sangat penting bagi karyawan. Pasalnya, dengan jenjang karir yang jelas maka mereka akan semakin terpacu untuk bekerja dengan baik dan maksimal. 

Tujuannya tentu meraih jenjang karir yang lebih tinggi dari pada sebelumnya. Sebagai HRD atau pimpinan perusahaan, sudah menjadi tugas kamu memberikan informasi terhadap jenjang karir karyawan secara transparan.

10. Evaluasi 

Terakhir, jangan lupa untuk melakukan evaluasi secara rutin. Evaluasi ini sangat penting untuk mencari penyebab mengapa produktivitas karyawan bisa menurun dan bagaimana cara terbaik untuk mengatasinya. 

Selain itu, evaluasi juga bertujuan untuk melihat sejauh mana efektivitas usaha untuk meningkatkan produktivitas karyawan yang sudah kamu lakukan. Dengan evaluasi yang jelas, produktivitas karyawan bisa senantiasa terjaga.


Itulah berbagai cara meningkatkan produktivitas kerja karyawan yang bisa para HRD atau pimpinan perusahaan terapkan. Dengan cara yang tepat, karyawan bisa senantiasa produktif dan bisa memberikan kinerja yang baik untuk perusahaan.

Jika membutuhkan souvenir terbaik bagi setiap acara karyawan, percayakan saja kepada SOUVIA. Ada banyak pilihan souvenir desain terbaru SOUVIA yang bagus dan meaningful untuk meningkatkan citra perusahaan. 

Beberapa pilihan souvenir yang tersedia adalah seperti pouch, tumbler, sleeve laptop, tas, name tag, tote bag, buku agenda, backpack, dan lain sebagainya. Jadi tak perlu ragu lagi, hubungi sales eksekutif SOUVIA sekarang juga! 

BACA INSPIRASI LAINNYA:

SOUVIA