Powerbank merupakan kebutuhan para pengguna smartphone yang sering bepergian. Berfungsi untuk mengisi daya tanpa stopkontak, tak heran banyak yang mencari merk powerbank yang bagus.    

Meskipun saat ini sudah banyak smartphone yang menggunakan baterai jumbo, tetapi powerbank tetap menjadi salah satu alat yang diminati dan dibutuhkan pengguna smartphone.  

Rekomendasi Merk Powerbank yang Bagus

Powerbank dengan merk yang terkenal memiliki kualitas yang tidak perlu diragukan lagi. Selain kualitas, harga juga menjadi faktor penting dalam memilih powerbank. Berikut adalah rekomendasi merk powerbank dengan kualitas bagus dan harga yang terjangkau.  

1. Anker  

Anker menawarkan powerbank dengan berbagai kapasitas, mulai dari 3.350 mAh hingga di atas 20.000 mAh. Daya tahannya juga tinggi dan disertai teknologi PowerIQ yang berfungsi untuk mengisi daya dengan sangat cepat. Meskipun berkapasitas besar, tetapi powerbank Anker didesain dengan cukup ramping.   

2. Baseus 

Powerbank ini hadir dengan kapasitas 10.000-20.000 mAh. Powerbank ini memiliki banyak kelebihan, seperti pengisian cepat dua arah, karena didukung dengan fitur Quick Charge 3.0. Selain itu, powerbank ini juga dilengkapi port untuk USB-C dengan casing yang kuat dan elegan. 

Tak hanya itu, Baseus juga memberikan perlindungan terhadap overdischarge, overcharge, dann overpower. Selain itu, Baseus didesain ultrathin, sehingga praktis untuk dibawa ke mana pun.    

3. Vivan 

Powerbank dari Vivan hadir dengan kapasitas 10.000 mAh dengan dual input untuk Type C dan micro USB, sehingga memudahkan pengisian daya. Selain itu, powerbank ini juga dilengkapi dual output untuk Type C dan USB-A, sehingga bisa mengisi daya 2 smartphone pada waktu yang sama. 

4. Aukey  

Dengan desain yang ramping dan ringan, powerbank berkapasitas 10.000 mAh ini mudah dibawa ke mana saja. Pengisian dayanya juga cepat karena didukung fitur Quick Charge 3.0. Selain itu, powerbank ini menggunakan baterai lithium-polymer, sehingga aman dan tahan lama.  

5. Kivee 

Selanjutnya, ada Kivee dengan kapasitas 10.000-20.000 mAh dengan USB ganda. Tampilannya juga menarik, karena powerbank ini memiliki tampilan digital dengan 4 lampu kisi dan iluminasi. Powerbank ini bisa digunakan untuk iPhone, Oppo, Xiaomi, Vivo, Realme, Redmi, Infinix, dan Huawei Honor.  

6. Vyatta 

Terakhir, ada powerbank yang terkenal dengan desainnya yang ramping, yaitu Vyatta. Dengan kapasitas 5.000-10.000 mAh dan 2 port, powerbank ini dapat mengisi daya dua smartphone sekaligus. Selain itu, powerbank ini juga dilengkapi kabel built-in dan teknologi untuk pengisian daya yang cepat. 

Powerbank merupakan solusi praktis untuk memastikan smartphone tetap terisi daya di dalam berbagai perjalanan. Silakan pilih satu dari rekomendasi merk powerbank yang bagus di atas.  

SOUVIA